Apa hal yang membuatmu bahagia hari ini?

Hay Sahabat Bitter, kali ini Bitter Coffee Park akan mengajak Kalian Ngobrol ala Obrolan Warung Kopi tentang: 
Apa hal yang membuatmu bahagia hari ini?
Dama Novantono
Dama Novantono, Penulis di Blog Bitter Coffee Park
Semua manusia ingin hidup bahagia, berbagai cara dilakukan hanya untuk mencapai kebahagiaan, namun bahagia itu tidak akan datang dengan sendirinya melainkan butuh proses dan usaha yang maksimal untuk mendapatkannya, harta bukanlah jaminan bahagia, tetapi bahagia itu datang dari dalam diri kita.

Kebahagiaan atau kegembiraan adalah suatu keadaan pikiran atau perasaan yang ditandai dengan:
  • kecukupan hingga kesenangan,
  • cinta,
  • kepuasan,
  • kenikmatan, atau
  • kegembiraan yang intens.
Berbagai pendekatan filsafat, agama, psikologi, dan biologi telah dilakukan untuk mendefinisikan kebahagiaan dan menentukan sumbernya.

Para filsuf dan pemikir agama telah sering mendefinisikan kebahagiaan dalam kaitan dengan kehidupan yang baik dan tidak hanya sekadar sebagai suatu emosi.

Definisi ini digunakan untuk menerjemahkan eudaimonia (Bahasa Yunani: εὐδαιμονία) dan masih digunakan dalam teori kebaikan.

Meskipun pengukuran langsung derajat kebahagiaan masih menjadi tantangan, beberapa peneliti telah mengembangkan alat untuk melakukan hal itu, misalnya dengan The Oxford Happiness Questionnaire.

Para peneliti juga telah mengidentifikasikan beberapa hal yang berhubungan dengan kebahagiaan:
  • hubungan dan interaksi sosial,
  • status pernikahan,
  • pekerjaan,
  • kesehatan,
  • kebebasan demokrasi,
  • optimisme,
  • keterlibatan religius,
  • penghasilan, dan
  • kedekatan dengan orang-orang bahagia lain.
Hati yang bersih disertai perilaku yang baik adalah jaminan seseorang itu bahagia.

Berikut kunci untuk mencapai kebahagiaan di dunia dan akhirat ala Bitter Coffee Park:
☆☆☆☆☆
Dama Novantono
Dama Novantono
Penulis di Blog Bitter Coffee Park
Filosofi Blog BITTER COFFEE PARK
Pesan yang tertuang dalam BITTER COFFEE PARK:
Kita harus menyudahi menganggap yang bukan ilmu atau belum ilmu sebagai ilmu dan kebenaran.
Jangan sampai kita salah sangka sehingga menganggap segala sesuatu yang ada di Artikel Blog BITTER COFFEE PARK sebagai sebab timbulnya perasaan terancam, kebingungan dan ketakutan.
Oleh karena itu, koreksi dari Sahabat Bitter tentang Tulisan-Tulisan Artikel yang ada bisa menjadi Referensi yang baru.
Obrolan yang baik bukan hanya sebuah obrolan yang mengkritik saja, tetapi juga memberi saran dan dimana saran dan kritik tersebut terulas kekurangan dan kelebihan dari saran dan kritik.

Salam Hangat.... 
Salam Secangkir Kopi...

No comments:

Post a Comment

Obrolan yang baik bukan hanya sebuah obrolan yang mengkritik saja, tetapi juga memberi saran dan dimana saran dan kritik tersebut terulas kekurangan dan kelebihan dari saran dan kritik.

BERIKAN OPINI SAHABAT BITTER TENTANG TULISAN TERSEBUT