Hay Sahabat Bitter, kali ini Bitter Coffee Park akan mengajak Kalian Ngobrol ala Obrolan Warung Kopi tentang:
Burung Kenari (Serinus Canaria)
Burung kenari (Serinus Canaria) pertama ditemukan Oleh Pelaut Perancis Jean de Berthan Cout di Kepulauan Canary pada abad ke-15.
Negara Belanda yang kini lebih dikenal sebagai negara pengekspor kenari Indonesia, semula mendatangkan kenari dari Inggris, Jerman dan Belgia kemudian kenari tersebut dikawinkan dengan kenari liar dan menghasilkan beberapa jenis lainnya.
Nama burung kenari tidak berhubungan dengan buah kenari, melainkan diambil dari nama pulau habitat aslinya, yaitu Kepulauan Canary.
Kepulauan itu sendiri mendapat namanya dari bahasa Latin canarias yang berarti (pulau) anjing, karena banyaknya anjing liar yang ada di sana pada zaman dahulu.
Sejarah Burung Kenari
Banyak sekali jenis Kenari di Dunia, mulai dari Kenari Yorkshire, Kenari Gloster, Kenari Norwich, Kenari Border dan Kenari Roller. Burung Kenari menjadi burung mendominasi dalam meramaikan pangsa pasar burung di Tanah Air. Mengenai kemampuannya, burung ini memiliki suara kicauan yang merdu dan dianugerahi tubuh indah. Maka tak perlu heran jika burung kenar selalu dicintai di hati masyarakat Indonesia.
Hampir semua manusia pasti mengetahui burung Kenari, terutama kaum pria. Mereka kebanyakan memeliharanya hanya sebatas hobi, dan ada pula yang menggunakannya untuk sumber penghasilan. Sebab dengan mengembangbiakkannya, kita menjadi mempunyai peluang bagus ke depannya. Alasan mayoritas orang menyukainya itu, karena suaranya merdu sekali, memiliki bulu dan warnanya mempesona. Selain itu memaster Kenari juga mudah.
loading...
Hal inilah yang membuatnya menjadi mempunyai nilai jual yang tinggi dan dibanggakan oleh pencinta burung atau kicau mania. Jenis Kenari itu ada banyak, untuk yang import harga pasarannya bisa laku mahal sampai 10 jutaan, sedangkan yang lokal minimal harga biasanya berkisar 200 ribu rupiah. Walaupun memelihara dan merawat Kenari itu gampang gampang susah.
Konon pelaut Perancis yang bernama Jean de Berthan Cout, telah menemukannya pada sekitar abad ke 15, tepatnya di kawasan kepulauan Canary bagian timur laut Afrika. Semakin berjalannya waktu, burung Kenari menjadi tersebar dan terkenal di kawasan Amerika, Australia, Afrika, dan Asia.Sebenarnya namanya Kenari itu diambil dari nama habitat aslinya, tidak ada hubungannya dengan buah Kenari sama sekali.
Burung Kenari atau Sanarinus Canaria termasuk dalam jenis burung hias yang tergolong dalam anggota dari kelompok gelatik, kicauannya sangat menarik sekali untuk didengar. Apakah kamu sudah pernah mendengarnya secara langsung? Pasti menurut kamu sangat bagus sekali bukan, kalau ibarat manusia itu sedang menyanyi di atas panggung audisi yang spektakuler.
Dahulu burung ini hidupnya ada di hutan yang terbuka, makanannya berupa biji-bijian, serangga kecil, buah, serat kayu, dan daun. Namun di era modern sekarang ini, keberadaanya sangat dilindungi dengan baik . Kabarnya jenis Kenari itu berasal dari perkawinan silang yang bermula sejak lima abad yang lalu. Sehingga menghasilkan bakalan baru dari induknya, dan memiliki karakteristik masing-masing.
Banyak yang menggemari Burung Kenari dan konon pernah mendominasi pasar burung nasional. Sebab setiap burung Kenari mempunyai keunggulan tersendiri. Baik dilihat dari kicauan, postur tubuhnya, maupun kecantikannya berasal dari warna bulunya yang beragam, ada kuning, merah bahkan hijau.
Meskipun harus membeli dengan harga mahal, tetapi para pembeli tidak merasa keberatan. Karena memiliki burung Kenari merupakan suatu kebanggaan tersendiri. Hal yang perlu kamu ketahui, yaitu negara pengekspor Kenari ke area Indonesia adalah Belanda. Mereka awalnya mendatangkan Kenari dari Inggris, Belgia, Jerman. Lalu semuanya dikawinkan dengan Kenari liar, sehingga kini menghasilkan jenis Kenari.
☆☆☆☆☆
No comments:
Post a Comment
Obrolan yang baik bukan hanya sebuah obrolan yang mengkritik saja, tetapi juga memberi saran dan dimana saran dan kritik tersebut terulas kekurangan dan kelebihan dari saran dan kritik.
BERIKAN OPINI SAHABAT BITTER TENTANG TULISAN TERSEBUT